Kepribadian Plegmatis: Pengertian, Kekurangan, Kelebihan & Karakteristik

apa yang dimaksud dengan tipe kepribadian plegmatis? (foto: sehatq.com)

Menurut ilmu psikologi, satu dari empat tipe kepribadian manusia adalah plegmatis. Tipe kepribadian plegmatis ini dimiliki oleh hampir 30% sampai 35% dari jumlah populasi penduduk di dunia.

Orang dengan tipe kepribadian phlegmatis memiliki pembawaan tenang, kalem, tidak terburu-buru, dan menghindari terjadinya konflik.

Orang dengan kepribadian plegmatis juga dikenal dengan sifat santai, penuh empati, penyayang, dan sangat mencintai kedamaian.

Jika terjadi masalah, orang plegmatis akan berusaha mencari solusi dengan tenang. Berbeda dengan orang yang karakternya adalah kepribadian koleris.

Sebagai orang tua, orang dengan karakter kepribadian phlegmatis personality akan berusaha meluangkan waktu untuk anak dan menjadi sahabat terbaik bagi anak.

Baca juga: Ucapan Orangtua yang Mempengaruhi Psikologis Anak

Orang tua dengan tipe karakter plegmatis juga tidak mudah marah dan bisa mengambil hal positif dari hal buruk yang terjadi, itulah yang terkadung di dalam ilmu psikologi kepribadian.

Kekurangan Karakter Plegmatis

foto: kepribadianku.com

Dibalik sifat santai dan cinta damai yang dimilikinya, pasti ada kekurangan pada diri plegmatis.

  1. Dibalik sifatnya yang tidak menyukai konflik dan tidak suka keributan, orang dengan karakter plegmatis kadang menghindari masalah dan suka menggantungkan masalah.
  2. Kurang menyukai perubahan dan hal baru, serta tidak menyukai hal-hal yang bersifat kejutan. Ketika dihadapkan pada perubahan dan hal baru, plegmatis tidak bisa langsung antusias, semangat, dan on fire.
  3. Plegmatis lebih menyukai bila hidup mereka santai, tenang, dan berjalan apa adanya.
  4. Merasa takut dan khawatir tentang banyak hal dalam hidupnya, meski hal itu belum terjadi.
  5. Terkadang sifat simpati membuat dirinya kurang tegas ketika menjadi pemimpin.
  6. Cenderung pemalu, pendiam, dan lebih suka berperan sebagai penonton.
  7. Kurang konsisten, tidak punya pendirian, dan saat membuat keputusan plegmatis akan diselimuti perasaan ragu-ragu.
  8. Kurang bisa memotivasi diri.
  9. Pada situasi tertentu mudah tertekan, serta tidak mudah menerima saran dan kritik.

Kelebihan Karakter Plegmatis

foto: kepribadianku.com

Dikenal dengan pribadi yang santai dan cinta damai, berikut ini kelebihan yang dimiliki oleh orang dengan tipe kepribadian plegmatis.

  1. Plegmatis yang tidak banyak bicara, namun lebih bijaksana dibanding tipe kepribadian lainnya.
  2. Penengah dan mediator yang baik. Plegmatis mampu menggabungkan logika dan perasaan.
  3. Segala sesuatu dibuat secara terarur dan terorganisir jauh dari kesan berantakan.
  4. Pendengar yang baik.
  5. Memiliki sifat peduli, simpati, dan belas kasih yang tinggi.
  6. Mampu bekerja di bawah tekanan dan mampu memecahkan masalah dengan tenang.
  7. Dapat menyembunyikan rasa marah dan sedih, serta menjaga perasaan orang agar tidak tersinggung.
  8. Cenderung pendiam namun tetap memiliki selera humor.
  9. Sebagai teman dan kekasih, plegmatis adalah tipekal setia.
  10. Cinta damai dan tidak suka keributan.

Tipe Plegmatis adalah Pendengar yang Baik

foto: kepribadianku.com

Jika butuh teman cerita dan teman curhat, maka carilah teman dengan karakter plegmatis karena mereka adalah pendengar yang baik.

Banyak orang merasa nyaman bila berhadapan dan berada di dekat orang plegmatis. Plegmatis siap mendengar semua keluh kesah dan jarang mengeluh.

Plegmatis juga bisa memberikan solusi dan tetap tenang meski orang yang bercerita dengan menggebu-gebu atau terlalu bersemangat.

Seorang plegmatis juga mudah merasa iba pada orang lain dan hal-hal yang terjadi disekitar.

Jika ada keluarga atau teman yang sedang sedih atau tertimpa masalah, plegmatis akan ikut merasakan dan tergerak untuk membantu tanpa diminta.

Sifat plegmatis yang peduli dan menjadi pendengar yang baik selalu dicari-cari oleh orang-orang disekitarnya.

Karir yang Tepat untuk Kepribadian Plegmatis

foto: health.detik.com

Orang dengan tipe kepribadian plegmatis mampu bekerja di bawah tekanan, sehingga pekerjaan dengan kondisi tekanan tinggi pun cocok.

Karakteristik orang plegmatis juga merupakan pribadi yang tenang dan penyabar.

Related Post

Beberapa pekerjaan yang dianggap cocok untuk plegmatis adalah customer service, volunter, tenaga pengajar (guru dan dosen), psikolog, konselor, perawat, bidan, dan dokter.

Jika menjadi seorang dokter, plegmatis bisa mendengar keluhan yang disampaikan pasien dengan sabar.

Tapi ingat, semua karater kepribadian bisa untuk semua jenis pekerjaan jika dilakukan dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab.

Baca juga:

Plegmatis Bisa Menjadi Pasangan Sempurna

foto: kepribadianku.com

Dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya, salah satu karakteristik kepribadian plegmatis adalah bisa menjadi pasangan yang sempurna.

Demi menjaga keharmonisan dan mencegah terjadinya konflik atau keributan, pasangan yang berkarakter plegmatis akan rela berkorban dan mengalah untuk pasangannya.

Plegmatis juga biasanya tidak akan membesar-besarkan masalah.

Baca juga:

Saat menjalin hubungan, plegmatis akan menjaga hubungan dengan sepenuh hati.

Selain itu juga berusaha untuk menjaga perasaan pasangan. Meski cenderung tidak banyak bicara, tapi plegmatis sangat bijaksana.

Dalam menghadapi berbagai situasi, plegmatis akan tetap tenang, berpikir sebelum bertindak, dan berusaha menyembunyikan perasaan sedihnya.

Plegmatis akan berusaha terlihat baik-baik saja di hadapan pasangan meski sebenarnya sedang ada masalah.

Salah satu keunikan dari seorang yang memiliki ciri-ciri kepribadian plegmatis, dia memang tidak ingin berdebat dan mengungkapkan rasa marah secara berlebih kepada pasangan.

Sifat plegmatis akan lebih memilih untuk menangis atau menyendiri.

Nah, itulah tadi pembahasan orang dengan tipe kepribadian plegmatis.

Peran plegmatis dalam kehidupan sehari-hari sangat penting karena sikap santai, tenang, dan cinta damai yang ada pada dirinya mampu menjadi penyeimbang.

Orang dengan tipe kepribadian plegmatis juga dikenal punya simpati yang tinggi, dapat dipercaya, dan penuh kehangatan.

ePsikologi Digital Education: ePsikologi.com adalah situs belajar psikologi terpercaya dan media edukasi belajar ilmu psikologi, konsultasi psikologi, pendidikan psikologi, materi kuliah psikologi, dan informasi pendidikan umum secara online.